Alip Sugianto : LKMM BEM UMPO kawah Candradimuka Mahasiswa Untuk Belajar

Ponorogo,SW_ Latihan Ketrampilan Manajemen Mahasiswa Tingkat Dasar Badan Eksekutif Mahasiswa dengan tema Aktualisasi Jiwa Kepemimpinan Mahasiswa dengan Semangat BARU (Berbudaya, Adaptif, Religius dan Unggul) digelar di Ruang Seminar Dome Lantai 1 FKIP Universitas Muhammadiyah Ponorogo (Ahad, 26 Januari 2025)

LKMM TD ini sebagai 'kawahcandradimuka' bagi mahasiswa untuk belajar berbagai hal terkait manajemen organisasi, keagamaan, maupun ketrampilan penunjang secara spiritual, Intelektual maupun emosional yang diramu menjadi suplemen bergizi sehingga melahirkan pemimpin yang baik dalam semua tingkatan.
 
Alip Sugianto selaku salah satu pemateri, mengajak para mahasiswa untuk terus belajar menempa diri menjadi generasi yang berarti. Artinya, masa muda harus semangat dalam belajar, beribadah dan beramal sesuai dengan kapasitas dan kemampuan masing-masing.Tertib dalam tiga hal ini, menjadi langkah awal dalam menata masa depan yang baik. Mulai sekarang harus didesain dan dimanaj dengan baik.

"Waktunya belajar, waktunya beribadah, waktunya berorganisasi harus teratur dengan baik, kalau waktunya sholat ya sholat, waktunya belajar ya belajar, waktunya organisasi atau beramal melalui organisasi ya berorganisasi dengan baik sehingga berjalan dengan teratur, jangan kemudian waktunya sholat malah melalaikan dengan bermain, karena kedisiplinan itu dimulai dari sholat" 

Dari LKMM TD ini banyak lahir pemimpin-pemimpin yang berkualitas, hal ini dilihat dari para alumni BEM FKIP ini banyak yang menempat posisi penting dan strategis di berbagai level kepemimpinan baik di eksekusif maupun legislatif.

Posting Komentar

0 Komentar