Keberadaan pengairan menjadi hal yang penting dan sangat dibutuhkan warga untuk menopang pertumbuhan dan kwalitas tanaman.
Hal ini dirasakan oleh Suwendi kades Paringan dirinya memperjuangkan dan berhasil mendapatkan program P3-TGAI (Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi) , yaitu program padat karya tunai dari Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) untuk rehabilitasi dan peningkatan jaringan irigasi melalui peran serta masyarakat petani, dengan tujuan meningkatkan kesejahteraan petani dan ketahanan pangan nasional di tahun 2025 ini
Diungkap oleh Suwendi bahwa program yang direalisasikan untuk pembangunan saluran air ini dilaksanakan dengan sebaik baiknya dengan harapan bisa berkwalitas bagus dan bermanfaat maksimal bagi warga.
Pembangunan saluran air diharapkan oleh pemerintah selain untuk melancarkan saluran air harapannya lahan pertanian menjadi baik sehingga berdampak pada hasil panen yang melimpah.
" Kita sampaikan terimakasih kepada pemerintah peduli pada kebutuhan pembangunan pertanian di desa Paringan, semoga ini menjadi bagian mensejahterakan warga khususnya kaum petani" ujarnya, Sabtu (13/9/2025)
Dari pantauan di lokasi pembangunan dilaksanakan dengan optimal dan berkwalitas, sehingga diharapkan usia bangunan bisa awet dan bermanfaat bagi warga petani. (Jun/red)
Posting Komentar